-->

Cara Mengecek Kesehatan Hardisk Menggunakan Bootable HDD Sentinel

Halo sobat blogger, selamat datang di GO-BLOGGER. Pada artikel kali ini, saya ingin memberikan tutorial tentang Cara Mengecek Kesehatan Hardisk dengan Menggunakan Bootable HDD Sentinel. Hardisk merupakan suatu alat penyimpanan data-data pada laptop atau komputer. Hardisk ini adalah salah satu komponen yang sangat penting dianatara komponen yang lainnya. Hardisk ini mempunyai fungsi untuk menyimpan data-data penting seperti file sistem operasi yang terinstal pada komputer/laptop dan lain-lain. Nah, jika hardisk rusak akan menunjukkan tanda-tandanya seperti :
  • Komputer terasa lambat
  • Data file mengalami kerusakan
  • Keluar suara aneh pada hardisk
  • Booting terasa lambat atau bahkan tidak mau booting
  • Mengalami blue screen karena sistem tidak bisa berjalan (Not Responding)
  • Dan lain-lain
Nah, jadi jika komputer atau laptop kalian mengalami sama seperti hal di atas, kemungkinan hardisk komputer kalian terkena Bad Sector. Menurut Wikipedia, Bad sector adalah suatu pertanda yang menyatakan bahwa ada suatu bagian tertentu dari fisik cakram flopi yang mengalami kerusakan.

Oleh karena itu, sebelum terlambat kita menyadari bahwa hardisk komputer rusak, mari kita cek dahulu hardisk kita, apakah hardisk masih sehat 100% atau sudah mengalami gejalanya.

Nah, untuk mengecek hardisk, bisa menggunakan Aplikasi Hard Disk Sentinel atau Hard Disk Checker atau yang lainnya bisa kalian cari aplikasinya sendiri. Tapi kali ini saya memberikan tutorial mengecek hardisk dengan menggunakan bootable HDD Sentinel. Nah, biasanya bootable digunakan untuk menginstal sistem operasi (OS), tapi bootable HDD Sentinel hanya untuk mengecek hardisk saja. Mau tau bagaimana caranya? Silahkan simak tutorialnya sampai selesai.

Cara Membuat Bootable HDD Sentinel :

Pertama Siapkan Flashdisk. Backup dahulu data-datanya, kemudian format flashdisk.
Kedua Kalian download file bootable-nya dulu, setelah terdownload lalu extract filenya. Download filenya klik gambar di bawah ini

Ketiga Setelah di extract, maka akan muncul softwarenya. setelah itu klik kanan => klik "Run as administrator" => Klik "Yes". Lihat gambar di bawah ini

Keempat Maka akan muncul tampilan softwarenya, setelah itu langsung saja klik "OK", kemudian klik "Yes"

Kelima Tunggu proses pembuatan bootable. Proses ini biasanya memakan waktu sampai 10-20 menitan tergantung kecepatan komputer masing-masing.

Keenam Setelah proses sudah selesai, kemudian klik "Ok" dan langsung eject/cabut Flashdisk kalian.


Setelah selesai membuat Bootable-nya, selanjutnya mari kita cek kesehatan hardisk pada  komputer/laptop dengan menggunakan bootable yang dibuat tadi

Cara Mengecek Kesehatan Hardisk

Pertama Restart atau matikan saja komputer/laptop kalian
Kedua Saat komputer dalam keadaan mati, langsung masukkan Flashdisk bootable tadi
Ketiga Kemudian hidupkan komputer, lalu masuk ke Boot Manager komputer kalian masing-masing atau bisa lewat BIOS setting dengan mengubah urutan booting Flashdisk bootable menjadi urutan pertama booting. Kebetulan saya memakai Laptop HP, saat booting tekan tombol "Esc" lalu tekan tombol "F9" kemudian pilih Flashdisk bootablenya.

Keempat Setelah memilih Flashdisk bootablenya pada boot manager, kemudian akan muncul persentase kesehatan hardisk seperti 100% atau berapa persen tergantung kesehatan hardisk.

Sepengatahuan saya, jika persentase 70%-100% tandanya hardisk masih baik-baik saja. Jika persentase di bawah 70%, tandanya hardisk akan mengalami kerusakan.

Nah, begitulah Cara Mengecek Kesehatan Hardisk sobat blogger. Saran saya sebelum melakukan instal ulang Sistem Operasi (OS), sebaiknya cek kesehatan hardisk kalian (bisa menggunakan cara di atas atau menggunakan aplikasi), apakah masih layak atau tidak. Jika Hardisk kalian di bawah 70% sebaiknya jangan memaksa untuk melakukan instal ulang karena kemungkinan akan semakin merusak hardisk kalian. Jika kalian tetap memaksa ya tidak apa-apa, itu terserah kalian.

Terima Kasih sobat blogger, telah menyimak tutorial ini sampai selesai. Semoga tutorial ini bermanfaat dan jangan lupa baca juga artikel saya yang lainnya. Terima Kasih.



1 Response to "Cara Mengecek Kesehatan Hardisk Menggunakan Bootable HDD Sentinel"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel