-->

Olahraga yang Ampuh Untuk Menurunkan Berat Badan

Halo sobat blogger, selamat datang di GO-BLOGGER. Pada artikel kali ini, saya akan memberikan sedikit tips olahraga apa yang ampuh untuk menurunkan berat badan. Banyak orang yang merasa kurang percaya diri dengan tubuhnya yang berisi. Oleh karena itu, demi mendapatkan tubuh yang ideal, mereka rela untuk diet atau berolahraga secara rutin. Tapi sudah berolahraga, tetap saja berat badan tidak kunjung turun. Mungkin itu bisa terjadi karena olahraga yang kamu lakukan kurang tepat sehingga berat badan tidak turun-turun. Nah, berikut ini adalah pilihan olahraga yang efektif untuk menurunkan berat badan yang bisa kalian coba :

1. JOGGING

jogging
Olahraga yang satu ini adalah olahraga yang paling sederhana dan banyak diminati orang-orang. Jogging efektif untuk menurunkankan berat badan dalam waktu yang cepat. Tapi, kalian harus konsisten melakukannya supaya hasilnya maksimal. Kira-kira jogging 3 kali seminggu dengan durasi 30-60 menit agar hasilnya lebih efektif


2. YOGA

yoga
Yoga merupakan olahraga gabungan dari ketenangan, meditasi, tetapi lemak dan kalori tetap terbakar. Tidak hanya untuk menurunkan berat badan, yoga juga membuat tubuh menjadi rileks, dan tidur pun akan menjadi lebih nyenyak. Sama seperti jogging, kalian juga perlu melakukan yoga selama tiga kali dalam seminggu untuk mendapat hasil yang maksimal. 


3. BERSEPEDA

bersepeda
Kalau kalian ingin olahraga sambil menikmati udara pagi yang sejuk, bersepeda menjadi pilihan olahraga yang tepat. Dengan bersepeda, tubuh akan lebih banyak bergerak dan aktif, dan kalori pun banyak terbakar. Setidaknya olahraga bersepeda dilakukan setiap 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan tubuh yang ideal.


4. AEROBIK

aerobik
Biasanya olahraga ini juga banyak peminatnya, terutama para wanita. Aerobik juga tidak membosankan karena gerakannya yang berubah-ubah mengikuti irama musik. Tubuh akan lebih banyak bergerak dan lemak akan terbakar. Sudah banyak contoh olahraga aerobik di YouTube, kalian bisa mengikutinya di rumah. 


5. BERENANG

berenang
Berenang juga akan menggerakan semua anggota tubuh sehingga ampuh menurunkan berat badan. Berenang sangat cocok untuk kalian yang tidak suka panas-panasan, jadi tidak ada alasan untuk malas berolahraga. Selain menurunkan berat badan, berenang juga bisa membentuk postur tubuh agar lebih sempurna.


6. SKIPPING

skipping
Skipping atau lompat tali juga sangat efektif untuk menurunkan berat badan. Satu jam melakukan skipping, ternyata bisa membakar hingga 900 kalori.

Kesimpulan : 

Untuk menurunkan berat badan harus dilakukan secara rutin dan dalam jangka waktu yang lama agar mendapatkan hasil yang maksimal. 

Demikian sobat blogger, sedikit tips pilihan olahraga yang ampuh untuk menurunkan berat badan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa baca juga atikel saya yang lainnya. 
Terima Kasih.

0 Response to "Olahraga yang Ampuh Untuk Menurunkan Berat Badan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel