-->

Cara Aman Reupload Video Untuk Fanpage Ad Breaks

Halo sobat blogger, selamat datang di GO-BLOGGER. Pada artikel kali ini saya ingin membagikan sedikit tips atau cara repost/reupload video ke fanpage facebook ad break.
Cara Repost atau Reupload Video ke Fanpage Facebook (Ad Break)
Sekarang ini banyak orang yang membuat fanpage facebook, karena apa? Karena fanpage facebook sekarang juga berpotensi menghasilkan uang seperti Youtube. Untuk menghasilkan uang, sistemnya juga hampir sama seperti Youtube, dengan upload video kemudian dimonetisasi sehingga nanti bisa muncul iklan dan mendapat uang.

Facebook Ad Break juga memiliki kebijakan sendiri untuk monetisasi video di fanpage, diantaranya :
  1. Fanpage memiliki 10.000 pengikut
  2. 30.000 tayangan 1 menit untuk video 3 menit
  3. Fanpage mematuhi kebijakan monetisasi. Pelajari selengkapnya kebijakan monetisasi
  4. Ketersediaan negara. (Negara Indonesia sudah tersedia)
Nah, salah satu kebijakan monetisasi ad break adalah terkait konten yang mematuhi kebijakan. Tentang kebijakan konten kalian bisa baca sendiri dengan klik linknya di sini.

Baca Juga :



Bagaimana Jika Kita Repost/Reupload Video Orang ke Fanpage?

Nah, jika kalian ingin repost/memposting ulang video dari Youtube atau Instagram orang kalau menurut saya itu boleh, tapi tidak aman jika ketahuan pemiliknya atau pihak facebook dan si pemilik video tidak terima, bisa-bisa fanpage kalian direport dan tidak bisa dimonetisasi. Jika kalian ingin repost/reupload video orang, jangan diupload mentah-mentah karena dalam video tersebut mengandung hak cipta atau copyright.

Untuk menghindari copyright dari pihak facebook agar video bisa dimonetisasi, kali ini saya ingin membagikan beberapa tips atau cara repost/reupload video ke fanpage facebook (ad break) agar bisa dimonetisasi. Cara ini saya dapat dari para mastah di grup facebook dan katanya cara ini terbilang cukup ampuh dan bisa mendapat hasil yang baik. Silahkan disimak sampai selesai.

  1. Kalian pahami dulu Kebijakan Monetisasi Konten yang mematuhi kebijakan ad break. 
  2. Tentukan niche/topik video untuk fanpage yang paling banyak ditonton orang, misalnya seperti video lucu, motivasi, dan lain-lain.
  3. Kemudian cari video niche tersebut di berbagai platform, seperti Youtube, Instagram, Twitter, dan lain-lain. Lalu download videonya. (Kalau bisa jangan download video dari channel terkenal)
  4. Kemudian edit videonya menggunakan PC : Filmora, Adobe Premiere, Sony Vegas, dll. Android : FilmoraGo, Kinemaster, dll.

 

Yang perlu diedit agar bebas dari copyright facebook ad break :

  1. Ubah resolusi layar video, misal ukuran asli 1920x1080 diubah menjadi 1280x720.
  2. Kalian bisa mengubah pencahayaan pada video sesuai keinginan kalian (pilihan)
  3. Atur ulang tingkat volume pada sesuai keinginan kalian (pilihan)
  4. Tambahkan intro/outro pada video, paling tidak berdurasi kurang lebih 5 detik.
  5. Tambahkan watermark/logo ciri khas fanpage pada video tersebut.
  6. Kalian bisa tambahkan bingkai/frame pada video sesuai selera kalian (pilihan).

 

Proses Upload :

Misalkan kalian sudah mempunyai 10 video dengan niche/topik yang sama, kemudian upload, lalu simpan sebagai draft/konsep terlebih dahulu.

Setelah Upload :

  1. Buat playlist untuk 10 video tersebut, kemudian isi deskripsi playlist yang menjelaskan tentang 10 video tersebut.
  2. Buat gambar thumbnail playlist yang menarik sesuai niche/topik.
  3. Edit masing-masing video.
  4. Buat judul yang jelas yang diakhiri dengan nama playlist, contoh : Adegan Paling Menakjubkan di Film Spiderman - Film Spiderman. Judul video:Adegan Paling Menakjubkan di Film Spiderman, Nama Playlist:Film Spiderman.
  5. Pada deskripsi masukkan ulang judul tersebut yang diakhiri dengan link playlist. Contoh : Adegan Paling Menakjubkan di Film Spiderman - Film Spiderman. Jangan lupa nonton video menarik lainnya di sini > link playlist
  6. Masukkan gambar thumbnail yang menarik yang ada pada video tersebut.
  7. Lakukan semua langkah di atas untuk 10 video tadi.
  8. Lalu simpan kembali sebagai draft/konsep.

 

Proses Penerbitan Video/Posting Video :

Sebelum memposting video, kalian cari tahu jam berapa follower fanpage sedang online, caranya masuk ke creator studio dahulu, kemudian klik insight>pemirsa.

Manajemen Penerbitan Video :

  1. Edit kembali 10 video tadi yang di draft.
  2. Atur jumlah postingan per hari, contoh : sehari 2 video atau terserah yang penting jangan upload video banyak dalam sehari nanti bisa dianggap spam.
  3. Buat postingan terjadwal, dan posting di jam saat follower sedang online.
  4. Lanjutkan posting video lainnya.

Oke, begitu saja sobat blogger, Cara Repost atau Reupload Video ke Fanpage Facebook (Ad Break). Cara atau tips ini bisa kalian coba praktekan, semoga fanpage kalian bisa menghasilkan banyak dollar. Nanti, saya akan buat tutorial atau tips lagi tentang seputar Ad Break. Terima kasih kepada para mastah ad break yang telah berbagi ilmu di grup fb. Semoga berhasil dan semoga bermanfaat.

Baca Juga :



14 Responses to "Cara Aman Reupload Video Untuk Fanpage Ad Breaks"

  1. Terima kasih suhu ilmunya.
    baru tau ad breaks dan keliatannya gurih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, sama-sama. Saya juga sedang mencobanya, sobat juga boleh mencobanya. Semoga bisa menghasilkan hehe...

      Delete
  2. admin saya sudah edit drama korea ubah sura pasang frama dll tapi kok kenal hak cipta terus

    mohon saran nya min thanks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Apakah sobat sudah melakukan seperti yg dijelaskan diatas, sperti mngubah resolusi (crop video agar resolusinya tidak sama) dan menmbahkan intro/backsound? Kalau sudah semua dan masih kena copyright berarti filmnya tidak bisa direupload sembarangan.

      Delete
    2. kalo film jangan deh,,,kebanyakan dan rawan,,maaf sedikit saran

      Delete
    3. @giligenting yup betul itu, rawan kalau reupload film, kalau hoki ya bisa lolos CR

      Delete
  3. misi admin saya upload video drama korea minimal 6mnt sudah di edit ubah suara pasang bingkai dll..tapi kok kenal hak cipta terus

    ReplyDelete
    Replies
    1. Apakah sobat sudah melakukan seperti yg dijelaskan diatas, sperti mngubah resolusi (crop video agar resolusinya tidak sama) dan menmbahkan intro/backsound? Kalau sudah semua dan masih kena copyright berarti filmnya tidak bisa direupload sembarangan.

      Delete
  4. Terima kasih gan, baik banget mau ngasih tips, sy search di google ga ada yg ngasih tips kaya gini, pada pelit ilmu, agan doang yg baik dah biar sukses terus ya gan banyak rezekinya agan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya sama-sama sob. Ini juga tips dari mastah yg ada di fb. Sobat bisa coba tips reupload ini, tapi kalau mau main adbreaks yg aman ya upload video buatan sendiri hehe...

      Delete
  5. Mantap min thank you atas infonya, intinya (ubah semua seperti video awal) dri karakteristik hingga suara, yakan min ??? Dan satu lgi jagan coba2 ambil video mr bean, krena ssah ngesit lama malah kena copyright 😂😂😂

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya sob, kalo bisa diedit semuanya agar aman. Tapi kadang diedit saja masih bisa kena copyright.

      Delete
  6. Kak, membedakan mana video yg boleh di reupload dan yg tidak boleh gimana ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo sekiranya videonya milik pihak yang sudah terkenal (seperti selebritis, youtuber, film, dll) mungkin itu bisa kena copyright. Kalo ingin reupload mungkin bisa diakali dengan tips di atas. Meski begitu bisa saja masih rawan kena CR.

      Delete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel